Sabtu, 02 Maret 2024

Rangkuman Bab 2 Tinjauan Umum Sistem Operasi

RANGKUMAN

1. Pada komputer generasi pertama, program dituliskan pada Punch Card di mana ada/tidaknya lubang pada suatu posisi kartu mewakili nilai biner (1 atau 0).

2. Pada tahun 1960-an, istilah sistem operasi belum populer, istilah yang digunakan pada saat itu adalah Resident Monitor

3. Sistem Batch dikembangkan karena seringkali mainframe harus menganggur ketika terjadi pergantian job.

4. Sistem operasi komersiai berbasis grafis pertama adalah Macintosh Apple.

5.Dua fungsi utama dari sistem operasi adalah Extended Machine dan Resource Manager.

6. Sistem operasi terdiri dari banyak rutin-rutin yang menjalankan tugas tertentu. Rutin-rutin tersebut dikelompokkan menjadi lima kategori besar, yaitu Manajemen Proses, Manajemen Memori, Manajemen DeviceManajemen Disk dan Manajemen Berkas.

7. Manajemen Proses bertugas mengatur agar proses-proses yang sedang berjalan secara simultan tidak saling mengganggu, terutama dalam memperebutkan penggunaan prosesor.

8. Manajemen Memori bertugas mengatur supaya ruang memori yang sangat terbatas dapat digunakan oleh banyak proses tanpa saling mengganggu.

9. Buffering, caching, dan spooling merupakan beberapa contoh tugas yang harus dilakukan oleh sistem operasi yang berada pada komponen Manajemen Device

10. Setiap sistem operasi umumnya memiliki spesifikasi system call standar, misalnya Unix menggunakan POSIX sebagai standar atau MS Windows menggunakan Win32 API.

11. Pada sistem yang menerapkan sistem proteksi, rutin-rutin program aplikasi berjalan pada modus Kernel, sehingga hanya instruksi yang aman saja yang dapat dieksekusi.

12. MSDOS dan UNIX merupakan contoh sistem operasi yang berstruktur monolithic.

13. Pada UNIX dilakukan pemisahan antara program aplikasi dan sistem operasi. Program aplikasi hanva dapat mengakses rutin-rutin sistem operasi melalui mekanisme System Call.

14. Pada sistem operasi berstruktur berlapis sebagian besar kode sistem operasi dijadikan blok modular yang berjalan pada modus user.

15. Microkernel memiliki tugas untuk memfasilitasi komunikasi proses program aplikasi (client process) dengan proses sistem operasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar